PUKUL GONG: Bupati Lotim, HM Sukiman Azmy memukul gong sebagai tanda dimulai kegiatan BBGRM ke-X dan HGK-PKK ke-41 di Lapangan Desa Tete Batu, Kecamatan Sikur, Lotim.
LOTIM, Lomboktoday.co.id—Bupati Lombok Timur, HM Sukiman Azmy melakukan pencanangan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) ke-X dan Peringkatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke-41 tingkat Kabupaten Lotim tahun 2013, di Lapangan Umum Desa Tete Batu, Kecamatan Sikur, Kamis (28/2).
Hadir dalam kegiatan itu, Wabup Lotim, HM Syamsul Luthfi beserta istri, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (FKPD), para Kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD), camat dan kepala desa maupun tokoh masyarakat umum se-Lotim.
Bupati Lotim, HM Sukiman Azmy mengatakan, kegiatan gotong royong di tengah-tengah masyarakat, harus terus-menerus ditingkatkan. Karena, hal ini merupakan warisan leluhur nenek moyang yang harus dipertahankan.
‘’Kalau dilihat pada masyarakat perkotaan, budaya gotong royong memang sudah mulai berkurang. Tapi, bagi masyarakat di tingkat pedesaan, justeru gotong royong ini masih dipertahankan. Karena melalui kegiatan gotong royong ini, akan membangun diri dan masyarakat menuju arah yang lebih baik dalam melakukan pembangunan,’’ kata Sukiman.
Untuk itu, mantan Dandim 1615 Lotim itu mengimbau pada masyarakat untuk terus memupuk budaya dan semangat gotong royong yang sudah mengakar di masyarakat. Pemda mendukung terus berbagai program yang meliliki tujuan baik untuk kesejahteraan masyarakat. ‘’Dengan semangat gotong royong ini, pekerjaan yang semulannya tidak bisa dikerjakan, tentu akan berhasil dilakukan dengan kebersamaan yang ada,’’ ungkapnya.
Di tempat yang sama, Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (BPMPD) NTB, Tajudin Erfandi mengatakan, kegiatan Bulan Bhakti Gotong Royong tingkat Kabupaten Lotim ini, merupakan yang pertama kali melaksanakan tahun 2013 ini, bila dibandingkan dengan kabupaten/kota se-NTB. Sehingga, hal ini akan menjadi perhatian Pemprop NTB, mengingat kegiatan ini nanti akan diperlombakan dengan berbagai macam program yang dilakukan oleh Pemkab. ‘’Kalau untuk tingkat propinsi, hari bulan bhakti gotong royong akan dilaksanakan pada bulan April 2013 mendatang,’’ katanya.(sr)
No Comments