MUTIARA PAGI
Bagian 1.156
Oleh: M Sinal |
Bergemberilah secukupnya
Karena semua ada batasnya
Sebelum air mata yang berbicara
Karena kesusahan menghampirinya
Bersedihlah secukupnya
Tidak perlu berlama-lama
Karena dalam setiap kesedihan
Sudah menunggu sejumlah kegembiraan
Seindah apapun mentari
Gelap pasti akan datang
Yang didahului senja hari
Sebelum menjelang petang
Semewah apapun kehidupan
Pasti akan ditinggalkan
Hiduplah dengan sewajarnya
Meski semua serba ada
Malang, 12 Juni 2023
Salam sehat,
Penulis adalah Dosen Polinema (Ahli Bahasa Hukum)
No Comments