MUTIARA PAGI
Bagian: 1313
Oleh: M Sinal |
Nahkoda yang hebat
Tidak lahir dari lautan yang tenang
Tetapi dari hasil keringat
Setelah mampu menaklukkan gelombang
Tidak pernah berputus asa
Mengarungi luasnya samudera
Yang selalu ia pikir
Bagaimana menggapai titik akhir
Bagai seorang penyelam
Yang ingin memiliki mutiara
Harus berani menyelam
Ke samudera sedalam-dalamnya
Begitulah liku-liku kehidupan
Yang harus kita jalani
Adapun yang harus ditaklukkan
Gelombang samudera di dada sendiri
Malang, 17 November 2023
Salam sehat,
Penulis adalah Dosen Polinema (Ahli Bahasa Hukum)