Kepala SMAN 1 Keruak Sebut Class Meeting Sebagai Ajang Melepas Penat

Class Meeting
Suasana kegiatan class meeting yang diselenggarakan di SMAN 1 Keruak.

LOMBOK TIMUR, LOMBOKTODAY.CO.ID – Kepala SMAN 1 Keruak, Marianom, S.Pd menyambut positif kegiatan class meeting yang diselenggarakan di sekolah yang dipimpinnya.

Marianom menyebutkan, ajang ini sebagai sarana untuk merayakan kebersamaan dan melepas penat setelah periode ujian.

Pernyataan itu disampaikan kepala sekolah yang baru beberapa bulan bertugas di tempat tersebut saat membuka kegiatan class meeting semester ganjil Tahun Pelajaran 2023/2024, Kamis (7/12/2023) lalu.

‘’Hari pertama class meeting ini adalah momen yang tepat untuk mengembalikan semangat dan kebersamaan di antara siswa-siswi. Selain itu, lomba-lomba ini memberikan peluang untuk menyalurkan bakat dan kreativitas mereka di luar kelas,’’ katanya.

Pasca dibuka oleh orang nomor satu di sekolah yang memiliki ribuan siswa tersebut, kegiatan diisi dengan berbagai lomba antar kelas, seperti lomba liga hadang, tarik tambang, dan turnamen mobile legend. Semua kegiatan dirancang untuk memberikan hiburan dan mempererat rasa persaudaraan di antara siswa.

Lomba liga hadang menjadi ajang seru di mana para siswa menunjukkan keahlian mereka dalam melewati hadangan lawan. Sementara itu, tarik tambang menampilkan kekuatan fisik dan kekompakan tim di antara peserta. Turnamen mobile legend yang digelar di ruang kelas menampilkan kecanggihan strategi dan kerja sama tim dalam permainan daring.

Senada dengan Kasek, salah seorang guru pembina kesiswaan, Khairul Hadi berharap semoga kegiatan ini membawa semangat positif dan kebersamaan di tengah-tengah siswa.

Dia juga berharap semoga semangat ini terus membawa kegembiraan dan motivasi menuju semester berikutnya.(Kml)