Kapal Katamarasa Karam di Perairan Pulau Moyo, 3 Nelayan Jadi Korban

1 minutes reading
Thursday, 16 Sep 2021 23:07 0 161 Abdul Rasyid Zaenal

SUMBAWA, LOMBOKTODAY.CO.ID – Kapal dengan nama Katamarasa karam di sekitar perairan Desa Stema, Pulau Moyo, Kabupaten Sumbawa, tepatnya di koordinat 08°20’2.06″S 117°34’21.15″E, pada Kamis (16/9/2021) sekitar pukul 16.00 Wita. Atas insiden tersebut, sebanyak 3 (tiga) orang nelayan menjadi korban dan kini tengah terdampar di tepi Pantai Oilancong.

Kantor Pencarian dan Pertolongan (SAR) Mataram menerima informasi terkait kejadian tersebut dari Mike yang menginformasikan bahwa telah terjadi kecelakaan kapal di sekitar perairan Desa Stema, Pulau Moyo, Kabupaten Sumbawa, di koordinat 08°20’2.06″S 117°34’21.15″E.

Adapun yang mengalami kecelakaan pelayaran tersebut berjumlah 3 (tiga) orang. ‘’Iya benar, kejadian tersebut terjadi pada Kamis (16/9/2021) sekitar pukul 16.00 Wita,’’ kata Kepala Pencarian dan Pertolongan (SAR) Mataram, Nanang Sigit PH, dalam siaran pers, Kamis malam (16/9/2021).

Menanggapi laporan tersebut, Pos SAR Sumbawa pun segera menerjunkan personil sebanyak 5 orang disertai potensi SAR dari POS AL Badas, Polair Badas, KP3L Badas dan masyarakat setempat. ‘’Dengan menggunakan Rigid Inflatable Boat (RIB) 08, personil menuju lokasi kejadian pada pukul 16.40 Wita, namun setelah 1 jam berlayar Tim SAR terkendala oleh angin kencang dan gelombang tinggi di sekitar perairan Pulau Moyo, kemudian tim kembali ke Pos SAR Sumbawa dan evakuasi akan dilanjutkan besok pagi,’’ ujarnya.(Sid)

No Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Iklan Ucapan Selamat H Rumaksi Sebagai Ketua DPW Partai i NasDem NTB

Calon DPR RI, Busfi Arusagara

LAINNYA