MUTIARA PAGI
Bagian 1.121
Oleh: M Sinal |
Tuhan sudah menjanjikan
Tentang dunia dan seisinya
Bahwa semua diperuntukkan
Buat mencukupi kebutuhan manusia
Maka banyak-banyaklah berbagi
Serta kebiasaan untuk memberi
Hidup bukan hanya tentang menerima
Tapi juga memberi kepada sesama
Jika menginginkan sesuatu
Belajarlah memberi sesuatu
Lalu fokus pada yang dituju
Jalani tanpa harus terburu-buru
Meski kadang terjadi
Realita dalam hidup ini
Sesuatu yang kita inginkan
Tidak selamanya menjadi kenyataan
Namun jika Tuhan yang memilihkan
Di dalamnya akan penuh keajaiban
Yang tak bisa dilogikakan
Oleh akal atau pun pikiran
Malang, 7 Mei 2023
Salam sehat,
Penulis adalah Dosen Polinema (Ahli Bahasa Hukum)