Dengan Pena

1 minutes reading
Friday, 9 Jun 2023 09:14 0 42 Editor

MUTIARA PAGI
Bagian 1.153

Oleh: M Sinal |

Di antara tanda kebesaran Tuhan
Memberi manusia kemampuan
Mengajarinya dengan pena
Untuk menulis temuan yang ada

Dengan pena manusia bisa berbagi
Dengan pena juga bisa saling mengisi
Ilmu pengetahuan yang dimiliki
Sejumlah pengalaman dalam hidup ini

Dengan pena pun bisa dituliskan
Sehingga dapat memberi pemahaman
Bagaimana menyampaikan keadaan
Tanpa harus membenci kenyataan

Maka berbahagialah
Mereka yang mendapat hidayah
Yang selalu berbagi ilmu
Kepada orang lain yang belum tahu

Karena setiap tetes tinta
Dari pena seorang ilmuwan
Sama nilainya dengan setetes darah
Seorang syuhada yang gugur di medan pertempuran

Malang, 9 Juni 2023
Salam sehat,

Penulis adalah Dosen Polinema (Ahli Bahasa Hukum)

No Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Iklan Ucapan Selamat H Rumaksi Sebagai Ketua DPW Partai i NasDem NTB

Calon DPR RI, Busfi Arusagara

LAINNYA