Gubernur NTB Resmikan Masjid Al-Khoory UMMAT

Gubernur NTB, H Zulkieflimansyah saat menandatangi prasasti peresmian Masjid Al-Khoory UMMAT, yang disaksikan oleh rektor, dosen, dan civitas akademika UMMAT.
Gubernur NTB, H Zulkieflimansyah saat menandatangi prasasti peresmian Masjid Al-Khoory UMMAT, yang disaksikan oleh rektor, dosen, dan civitas akademika UMMAT.

Oleh: Abdul Rasyid Z. |

MATARAM, LOMBOKTODAY.CO.ID – Gubernur NTB, H Zulkieflimansyah meresmikan bangunan Masjid Al-Khoory Universitas Muhammadiyah Mataram (UMMAT), pada Sabtu (19/9). Peresmian ini turut pula dihadiri Kepala Biro Kesra Setda Provinsi NTB, jajaran civitas akademika UMMAT, tokoh agama hingga mahasiswa.

Mengawali sambutannya, Gubernur memberikan apresiasi sekaligus bangga atas penyelesaian pembangunan Masjid Al-Khoory Universitas Muhammadiyah Mataram (UMMAT). ‘’Mudah-mudahan tempat kita ini bisa menghadirkan kesejukan, ketenangan dan menghadirkan rasa persaudaraan buat kita,’’ kata Gubernur.

Gubernur kemudian menyebut bahwa Masjid Al-Khoory UMMAT setelah peresmian ini akan mempunyai satu tantangan. Tantangan yang dimaksud yakni bagaimana mengisi Masjid dengan berbagai kegiatan-kegiatan yang positif. ‘’Harus mencari cara supaya Masjid Muhammadiyah ini penuh dengan do’a, dzikir, aktivitas keagamaan dan juga produktif untuk membangun kemasyarakatan buat kita semua,’’ ujarnya.

Sementara itu, Rektor Universitas Muhammadiyah Mataram, H Arsyad A Gani, M. Pd mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam pembangunan Masjid Al-Khoory UMMAT. ‘’Dengan peresmian ini, semoga kita bisa melaksanakan fungsi Masjid ini. Mudah-mudahan Masjid ini menjadi pusat kajian kebudayaan Islam di samping berfungsi untuk tempat ibadah,’’ harapnya.

Sebelumnya, dalam rangkaian peresmian Masjid Al-Khoory, UMMAT menggelar Pengajian Online bersama Prof Abdul Mu’ti, M. Ed yang merupakan Sekretaris Umum PP Muhammadiyah. Peresmian ini kemudian ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh Gubernur NTB, H Zulkieflimansyah disaksikan langsung Rektor, Dosen, civitas akademika dan juga mahasiswa UMMAT.(Sid)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *