Peduli Bencana, MAN 1 Lombok Timur Galang Donasi dari Guru dan Siswa

Galeri kegiatan MAN 1 Lotim
Galeri kegiatan pemberian bantuan untuk korban banjir di Kabupaten Lombok Barat (Lobar) yang dilakukan oleh MAN 1 Lombok Timur.

LOMBOK TIMUR, LOMBOKTODAY.CO.ID – Keluarga besar MAN 1 Lombok Timur melakukan penggalangan dana bantuan untuk membantu korban banjir di wilayah Kabupaten Lombok Barat (Lobar). Aksi pengumpulan amal jariah itu difokuskan dari para guru dan para siswa. ‘’Alhamdulillah, sumbangan yang dapat terkumpul sekitar Rp4 jutaan yang kemudian kita belikan sembako,’’ kata Waka Humas MAN 1 Lotim, L Dedi Mardono.

Selain untuk korban banjir Lombok Barat, kata Dedy Mardono, aksi penggalangan dana juga dihajatkan untuk membantu korban erupsi Gunung Semeru, di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur (Jatim). Menurut rencana, bantuan ke Lumajang pihak MAN 1 Lotim masih menunggu kebijakan Kantor Kemenag Kabupaten Lombok Timur karena ada rencana dilakukan secara kolektif.

Sementara itu, donasi untuk korban banjir Lombok Barat, tim MAN 1 Lombok Timur difokuskan di Dusun Batu Layar Utara, Desa Batu Layar yang diserahkan secara langsung pada Sabtu (11/12/2021). Dan sumbangan tersebut diterima oleh Suhaili, selaku Kepala Lingkungan dan tim posko bantuan yang disaksikan warga setempat.

Kepala MAN 1 Lombok Timur, M Nurul Wathoni berharap agar bantuan yang tak seberapa nilainya ini bisa bermanfaat minimal bisa menalangi bekal hidup sebagian dari korban sembari menunggu kondisinya bisa pulih kembali. Nurul Wathoni juga berpesan agar para korban tetap bersabar dalam menerima musibah ini dan semoga bisa segera pulih.

Nurul Wathoni mengatakan, ajang pengumpulan donasi ini bertujuan untuk melatih memupuk rasa kepedulian sosial di kalangan siswa. Dengan demikian katanya, akan terbentuk mental siswa menjadi orang yang senantiasa peduli terhadap sesama. ‘’Lembaga pendidikan berkewajiban moral membentuk jiwa sosial dan menghindari sikap individual dan pragmatis di kalangan siswa,’’ kata Nurul Wathoni.(Kml)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *