LOMBOK TIMUR, LOMBOKTODAY.CO.ID – Segudang prestasi bertaraf nasional telah diraih MAN 1 Lombok Timur (Lotim). Deretan tropi pun hampir tak tertampung di etalase madrasah negeri yang satu ini. Kali ini kembali berhasil menyabet juara 2 nasional pada ajang Lomba Cerdas Cermat (LCC) yang diselenggarakan UIN Sunan Ampel Surabaya kategori lomba Gematika 2021.
Kepala Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Lombok Timur (Lotim), M Nurul Wathoni di Selong, pada Senin (25/10/2021) menjelaskan, pada lomba kali ini pihaknya menerjunkan 2 tim. Alhamdulillah tim siswa MAN 1 Lotim yang selama ini aktif di ektra kurikuler Matematika yakni Umar Abdullah (XII MIIA 4), Muh Farid Abyan (XII MIIA 1) dan Rahma Vasthi Geohan Zon (XI MIIA 1) berhasil masuk final dan sukses merebut juara 2. ‘’Prestasi ini sukses diraih karena semangat siswa dan pembina dalam melaksanakan bimbingan persiapan,’’ kata Kepala MAN 1 Lotim, M Nurul Wathoni didampingi Pembina Study Club Matematika, Ziad Aenullah.
Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Lombok Timur, H Sirajuddin memberikan apresiasi atas prestasi ini. Dia menilai, capaian prestasi ini merupakan buah dari komitmen pembina dan siswa dalam menggembleng diri melalui bimbingan ekstra Matematika Club termasuk sistem tatakelola pembinaan prestasi di MAN 1 Lotim. ‘’Prestasi ini sangat membanggakan sebagai buah dari kerja keras pembinaan dan bimbingan ekstra,’’ kata Sirajuddin.
Sirajuddin berharap, capaian prestasi MAN 1 Lotim dapat terus ditingkatkan pada level yang lebih tinggi dan prestasi ini harus bisa berkesinambungan supaya tidak terputus. Selain itu, Kakan Kemenag juga berharap prestasi ini bermanfaat untuk siswa meraih kesuksesan masuk PTN terbaik maupun sekolah-sekolah kedinasan dan seterusnya.(Kml)